Portal Banyuwangi - Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani melakukan kunjungan kerja ke Yogyakarta untuk bertemu dengan Pemprov DIY dan Ikatan Keluarga Banyuwangi (Ikawangi) Yogyakarta.
Dikutip Portal Banyuwangi dari situs resmi Pemkab Banyuwangi banyuwangikab.go.id, di sela acara, Ipuk mengunjungi Menoewa Kopi, tempat penyanyi dan youtuber Tri Suaka biasa tampil, Senin (17 Januari 2022) malam.
"Malam ini sangat spesial bagi kita semua, karena hadir di tengah-tengah kita Bupati Banyuwangi, Ibu Ipuk Fiestiandani," kata Tri Suaka.
Dalam kesempatan itu, Tri Suaka meminta Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani untuk naik ke atas panggung.
"Saya pernah ke Banyuwangi. Manggung dan wisata di sana. Banyuwangi luar biasa. Teman-teman yuk datang ke Banyuwangi," kata Tri Suaka kepada penonton yang hadir di Menoewa Kopi.
Ipuk mengatakan kunjungan Pemkab Banyuwangi ke Yogyakarta dalam rangka kunjungan kerja ke Pemprov Yogyakarta, Pemkab Bantul, serta bertemu dengan mahasiswa dan warga Banyuwangi yang tinggal di Yogyakarta.
"Kebetulan di Yogyakarta saya juga ingin melihat Mas Tri Suaka manggung. Syukur-syukur Mas Tri Suaka mau berwisata ke Banyuwangi, termasuk mengajak para penggemarnya untuk berwisata ke Banyuwangi," kata Ipuk yang disambut riuh oleh penonton.
Baca Juga: Memenuhi Ketentuan Kemenkes RI, Pemkab Banyuwangi Kebut Vaksinasi Booster Ketiga Untuk Masyarakat
Artikel Terkait
Gunung Semeru Erupsi, Pemkab Banyuwangi Kirim Relawan dan Bantuan ke Lumajang
Sonny T. Danaparamita Hadiri Soft Launching Wisata Riverside Rafting di Banyuwangi
Rekomendasi Tempat Wisata di Banyuwangi yang Patut di Kunjungi Saat Libur Nataru 2021
Anggota DPR RI Sonny T Danaparamita dan PDI Perjuangan Banyuwangi Bagikan Beras Bantuan Mbak Puan Maharani
Anggota DPR RI Sonny T Danaparamita Hadiri Peresmian Wisata Sasak Gantung Terpadu Banyuwangi
Jadwal Nonton Film yang Sedang Tayang di Bioskop Banyuwangi
Banyuwangi Lakukan Vaksin Booster Bersama Dengan 4 Kabupaten di Jawa Timur Lainnya
Pemkab Banyuwangi Buka Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka Hanya Untuk 65 Mahasiswa
Aparat Kepolisian Lakukan Penyerangan dan Pemukulan Terhadap Warga Pakel Banyuwangi
Memenuhi Ketentuan Kemenkes RI, Pemkab Banyuwangi Kebut Vaksinasi Booster Ketiga Untuk Masyarakat